Senin, 08 Juli 2013

Mode Lama atau Baru?


Sepatu indah tak harus yang berbahan dasar kulit, mengkilap dan mahal. Tidak harus yang bermerek luar negeri dan impor. Juga tidak harus dari desainer terkenal dan dijual dalam butik yang besar. Kain songket, kain tenun dan kain batik pun bisa menjelma sepatu-sepatu yang indah di tangan-tangan terampil.
warisan leluhur yg kini mulai digemari. Bukan hanya dikenal di negara sendiri saja, batik juga dikenal hampir di seluruh manca negara. Batik merupakan kebanggaan dan citra bangsa Indonesia.

Ketika ada negara lain yg ingin mematenkan karya Batik sebagai produk dalam negerinya, tentu saja akan muncul reaksi keras. Tapi, apa Anda sudah mengenal Batik?

Kini Kain batik tradisional ternyata tak hanya dijadikan bahan pakaian saja. Ditangan seorang anak muda kreatif, kain batik pun dimanfaatkan jadi bahan sepatu yg tampil cantik

Tampil cantik dan trendy tidak selalu identik dengan metro dan modern. Tradisional pun tidak bisa disamakan dengan mode lama yang sudah kadaluwarsa. Di tangan-tangan yang pandai, tradisional bisa hidup kembali dengan wajah yang tak kalah memukau. Dan bagi Anda pecinta mode, kekayaan budaya Indonesia akan membuat penampilan Anda tidak membosankan dengan keanekaragamannya. Tertarik?




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baby Blue Star